Terik matahari yang menyengat tidak membuat para siswi MA Al Amiriyyah untuk tetap khidmah mengikuti acara yang digelar di halaman madrasah. Siang ini, para para siswi dengan penuh suka cita dan ceria mendengarkan lantunan ayat Al Qur’an. Lantunan demi lantunan nada dikumandangkan oleh Nelis Sabrina Kelas X IPA 2 dengan berbagai jenis lagu dan fariasi tilawah.
Mereka sangat bangga untuk melepas temannya untuk mengikuti Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Provinsi Jawa Timur yang dilaksanakan di Kabupaten Pamekasan, salah satu kabupaten di pulau Madura. Selain para siswi, hadir juga para dewan guru dan wakil kepala madrasah.
Dalam even MTQ tahun ini MA Al Amiriyyah bisa mengirimkan dua personel yang tergabung dalam Kafilah MTQ Kabupaten Banyuwangi, yaitu Nelis Sabrina pada cabang Musabaqoh Syarhil Qur’an (MSQ) dan Naufy Laili Munfariha pada cabang Musabaqoh Fahmil Qur’an (MFQ).
Untuk memotivasi semangat dalam mengembangkan bakat serta rasa semangat dalam kegiatan MTQ, dalam acara pelepasan ini diselipkan juga penyerahan peng
hargaan bea siswa SPP tiga bulan yang diberikan oleh Ahmad Fauzan selaku kepala madrasah.
Di akhir sesi, Fauzan mengajak doa bersama kepada yang hadir untuk keberhasilan keluarga besar Madrasah Aliyah Al Amiriyyah. semoga para delegasi bisa membawa nama baik madrasah, Pondok Pesantren Darussalam dan Kabupaten Banyuwangi pada umumnya.